80% Mirip! Ini Perbandingan Smartphone Infinix Note 40 Pro Series Yang Baru!

80%-mirip!-ini-perbandingan-smartphone-infinix-note-40-pro-series-yang-baru!
80% Mirip! Ini Perbandingan Smartphone Infinix Note 40 Pro Series Yang Baru!
service
Share

Share This Post

or copy the link

Selular.ID – Infinix, sebagai salah satu pemain utama di pasar smartphone, terus menghadirkan inovasi terbaru dalam produk-produknya, Dua varian terbaru mereka, Infinix Note 40 Pro+ 5G dan Infinix Note 40 Pro 5G, menawarkan pengalaman yang luar biasa dengan spesifikasi yang menarik.

Meskipun keduanya memiliki sebagian besar spesifikasi yang sama, ada perbedaan yang cukup signifikan di antara keduanya.

Pertama mari kita membahas dari sisi spesifikasi yang notabene dari kedua smartphone ini sama, diantaranya dari sisi chipset, resolusi kamera, dan kualitas layar.

Di awali dari sisi chipset, kedua smartphone ini didukung oleh chipset MediaTek Dimensity 7050 5G, menawarkan kinerja yang cepat dan efisien untuk pengalaman pengguna yang mulus.

Lanjut bukan hanya chipset yang sama, Kedua smartphone memiliki layar AMOLED yang besar dengan refresh rate 120Hz, memberikan reproduksi warna yang hidup dan pengalaman visual yang mengagumkan. Desain layar yang melengkung menambah kesan elegan pada kedua perangkat.

Satu lagi dari hal kemiripan diantara kedua smartphone ini, baik Infinix Note 40 Pro+ 5G maupun Infinix Note 40 Pro 5G dilengkapi dengan sistem kamera yang kuat, termasuk kamera belakang 108MP yang memungkinkan pengguna untuk mengambil foto berkualitas tinggi dan kamera depan 32MP yang cocok untuk selfie dan panggilan video.

Dari membahas soal persamaan yang ada di kedua smartphone, kali ini beralih membahas perbedaan utama yang mencolok.

Pertama dari kapasitas memori, Infinix Note 40 Pro+ 5G hadir dengan opsi memori yang lebih besar, yaitu 12GB RAM dan 256GB penyimpanan internal, sementara Infinix Note 40 Pro 5G memiliki 8GB RAM dan 256GB penyimpanan internal.

Kapasitas memori yang lebih besar pada versi Pro+ menawarkan kinerja yang lebih cepat dan ruang penyimpanan yang lebih besar untuk menyimpan berbagai jenis file.

Begitu pula sebaliknya, Salah satu perbedaan utama lainnya adalah kapasitas baterai dan kemampuan pengisian daya.

Infinix Note 40 Pro+ 5G dilengkapi dengan baterai 4.600mAh dan mendukung pengisian daya super cepat 100W, sementara Infinix Note 40 Pro 5G memiliki baterai 5.000mAh dan mendukung pengisian daya 45W.

Meskipun kapasitas baterai Note 40 Pro 5G sedikit lebih besar, Note 40 Pro+ 5G menawarkan pengisian daya yang jauh lebih cepat, membuatnya lebih cocok untuk pengguna yang membutuhkan daya tambahan dalam waktu singkat.

Kedua smartphone ini menawarkan pengalaman pengguna yang luar biasa dengan spesifikasi yang kuat. Pemilihan antara Infinix Note 40 Pro+ 5G dan Infinix Note 40 Pro 5G tergantung pada preferensi pribadi pengguna, apakah lebih memilih kapasitas memori yang lebih besar atau pengisian daya yang lebih cepat.

Apalagi jika melihat dari sisi harganya, kedua smartphone ini dibanderol cukup timplang. Yakni untuk Infinix Note 40 Pro+ 5G dijual (SRP) Rp 4.499.000,- sedangkan untuk varian Infinix Note 40 Pro 5G dijual (SRP) Rp 3.799.000.

Namun, baik Note 40 Pro+ 5G maupun Note 40 Pro 5G, keduanya menawarkan nilai yang luar biasa dalam kategori masing-masing.

Baca juga : Infinix Tambah 2 Varian Lagi Lini Smartphone Untuk Note 40 Series

0
mutlu
Happy
0
_zg_n
Sad
0
sinirli
Annoyed
0
_a_rm_
Surprised
0
vir_sl_
Infected
80% Mirip! Ini Perbandingan Smartphone Infinix Note 40 Pro Series Yang Baru!

Tamamen Ücretsiz Olarak Bültenimize Abone Olabilirsin

Yeni haberlerden haberdar olmak için fırsatı kaçırma ve ücretsiz e-posta aboneliğini hemen başlat.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy Foxiz.my.id privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Bizi Takip Edin