Jaksa Kejari Blora Gunakan Narkoba, Kejati Jateng: Soal Pemeresan yang Dilakukan Pelaku Tidak Benar

jaksa-kejari-blora-gunakan-narkoba,-kejati-jateng:-soal-pemeresan-yang-dilakukan-pelaku-tidak-benar
Jaksa Kejari Blora Gunakan Narkoba, Kejati Jateng: Soal Pemeresan yang Dilakukan Pelaku Tidak Benar
service
Share

Share This Post

or copy the link

ERA.id – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Tengah menyelidiki dugaan penyalahgunaan narkoba oleh oknum pegawai berinisial A yang merupakan Kepala Seksi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan Kejaksaan Negeri Blora.

Asisten Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah Freddy Simanjuntak d membenarkan pemeriksaan terhadap oknum pejabat struktural di Kejaksaan Negeri Blora itu.

“Kami sudah melakukan pengamanan sumber daya organisasi terhadap yang bersangkutan,” kata dia di Semarang, Rabu (6/11/2024).

Menurut dia, A diduga melakukan perbuatan tercela yakni menggunakan narkoba.

Ia menjelaskan hal tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh BNN yang menyatakan positif menggunakan narkoba.

Ia menuturkan penanganan kasus yang oknum pegawai yang baru menjabat sebagai kepala seksi sekitar empat bulan di Kejaksaan Negeri Blora itu dilakukan oleh bidang pengawasan Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah.

“Pemeriksaan klarifikasi sudah ditingkatkan menjadi inspeksi kasus,” katanya.

Menurut dia, A hanya diproses berkaitan dengan penyalahgunaan narkoba.

Ia mengatakan tidak ada laporan berkaitan dengan dugaan pemerasan yang dilakukan oleh A di Kabupaten Blora.

“Dari hasil penelusuran dan investigasi disimpulkan tidak benar,” tambahnya. (Ant)

0
mutlu
Happy
0
_zg_n
Sad
0
sinirli
Annoyed
0
_a_rm_
Surprised
0
vir_sl_
Infected
Jaksa Kejari Blora Gunakan Narkoba, Kejati Jateng: Soal Pemeresan yang Dilakukan Pelaku Tidak Benar

Tamamen Ücretsiz Olarak Bültenimize Abone Olabilirsin

Yeni haberlerden haberdar olmak için fırsatı kaçırma ve ücretsiz e-posta aboneliğini hemen başlat.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Login

To enjoy Foxiz.my.id privileges, log in or create an account now, and it's completely free!

Bizi Takip Edin